SYUKURI KEMERDEKAAN RI, PEMKAB HSU GELAR SHOLAT HAJAT DAN DOA BERSAMA

SYUKURI KEMERDEKAAN RI, PEMKAB HSU GELAR SHOLAT HAJAT DAN DOA BERSAMA

16th August 2019 0 By admin

AMUNTAI – Sebagai wujud rasa syukur dan menambah keimanan serta ketaqwaan terhadap Allah SWT ,atas nikmat Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-74 tahun serta memperingati Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan Yang Ke 69 Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Utara melaksanakan Shalat Hajad dan doa bersama di Aula KH. Ideham Chalid Amuntai, Kamis 15/8/2019.

Kegiatan yang di hadiri Bupati Hulu Sungai Utara Drs. H.Abdul Wahid HK, MM, M.Si, Wakil Bupati Hulu Sungai Utara H.Husairi Abdi,Lc ,Unsur Forkopimda HSU, Sekretaris Daerah HSU H. Muhammad Taufik, S.Sos, M.M, Pimpinan SKPD se-HSU, Ketua TP.PKK Kab HSU Bunda Dra.Hj. Annisah Rasyidah Wahid, M.AP, Ketua DWP HSU Bunda Dra. Hj. Raudatul Munawarah, M.M , Alim Ulama dan santri serta anak-anak panti asuhan, berlangsung khusuk dan penuh kekeluargaan.

Kegiatan dimulai dengan Shalat Maghrib berjamaah yang diimami oleh KH. Zainuddin Arif kemudian dilanjutkan dengan shalat hajad yang diimami oleh KH. Abdul Bari dan kemudian dilanjutkan dengan pembacaan tahlil dan doa yang dipimpin oleh KH. Abdul Hamid, selanjutnya Shalat Isya berjamaah yang diimami oleh KH. Zainuddin Arif dan ditutup dengan makan malam bersama.

Bupati Hulu Sungai Utara Drs. H. Abdul Wahid HK, M.M, M.Si menyampaikan syukur dan bangga atas terlaksananya kegiatan ini, dengan harapan melalui kegiatan Shalat Hajat ini menambah rasa syukur dan mempertebal keimanan terhadap Allah SWT.
Wahid menambahkan nikmat kemerdekaan yang kita rasakan saat ini adalah hasil perjuangan dari para pahlawan yang berjuang dengan tetesan darah dan air mata, sehingga kita saat dapat merasakan kebebasan sebagai bangsa yang berdaulat terlepas dari belenggu penjajahan.

“Para pahlawan yang berjuang untuk kemerdekaan bangsa ini mempunyai cita-cita yang luhur yaitu bangsa Indonesia yang merdeka dan makmur dengan berlandaskan pancasila dan uud 1945. Kemudian dengan momentum hari jadi Provinsi Kalimantan Selatan yang ke-69 tahun 2019 ini ,kita wujudkan Provinsi Kalimantan Selatan yang maju sehingga menjadi provinsi yang unggul dan sejahtera” ungkap Wahid.

(HUMPRO/Tirta)
(Foto : HUMPRO/Yusril)